TUGAS DAN FUNGSI

Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda adalah unit pelaksana teknis di lingkungan Badan, Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika. Dalam melaksanakan tugasnya sehari-hari, Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda secara administratif dibina oleh Sekretaris Utama dan secara teknis dibina oleh Deputi Bidang Meteorologi. Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda dipimpin oleh Kepala Stasiun.


Tugas

Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda mempunyai tugas melakukan pengamatan, pengelolaan data, pelayanan informasi dan jasa meteorologi serta pemeliharaan alat meteorologi di Bandar Udara Internasional Juanda khususnya dan Jawa Timur umumnya.

Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud diatas, Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda menyelenggarakan fungsi :

1. Pengamatan meteorologi;

2. Pengelolaan data meteorologi;

3. Pelayanan informasi dan jasa meteorologi;

4. Pemeliharaan alat meteorologi;

5. Koordinasi dan/atau kerja sama;

6. Pelaksanaan administrasi dan kerumahtanggaan Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda.